Selasa, 28 September 2021

Tentang Duta Rumah Belajar (DRB)

 Duta Rumah Belajar adalah guru-guru terpilih yang merupakan perpanjangan tangan dari Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan dan Kebudayaan (Pustekkom Kemendikbud) dalam melakukan sosialisasi pemanfaatan media pembelajaran berbasis teknologi, informasi, dan komunikasi (TIK) di masingmasing provinsinya. Duta Rumah Belajar dalam tugasnya membantu mensosialisasikan dan mendeseminasikan portal Rumah Belajar kepada rekan sesama guru yang ada di daerahnya maupun ke dalam komunitas guru tersebut. Duta Rumah Belajar akan menjadi solusi bagi pendayagunaan TIK kedalam pembelajaran khususnya pemanfaatan portal Rumah Belajar. Duta Rumah Belajar diharapkan akan menjadi mesin pengerak utama yang akan mampu membangun budaya pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran di sekolah-sekolah untuk guru dan komunitas. Dengan hadirnya Duta Rumah Belajar maka pemanfaatan portal Rumah Belajar akan lebih optimal dan efektif. 

Tahapan pelaksanaan pemilihan Duta Rumah Belajar melaluiprogram PembaTIK (Pembelajaran Berbasis TIK) berbentuk bimbingan teknis (bimtek), dimulai dari Bimtek daring level 1(literasi/ pengetahuan dasar), level 2 (implementasi/ pendalamanpengetahuan), level 3 (kreasi/ pembuatan karya), dan  level4(berbagi).Pelaksanaan program PembaTIKselain dalam rangkapemilihan duta rumah belajar juga untuk meningkatkan kompetensiTIK guru-gurudi Indonesia.

Pedoman Lengkap DRB 2021 [Download]


Related Posts:

0 comments:

Posting Komentar

Refleksi Filosofisi

Refleksi Filosofis Pendidikan Nasional KHD Modul 1.1. Refleksi Filosofis Pendidikan Nasional KHD 1.1.A. Refleksi Filosofis Pendidikan Nasion...